Menu
Pilihan Motor
Beranda » Top Artikel » Honda CMX 500 Rebel Terbaru Intip Spesifikasi Lengkapnya

Honda CMX 500 Rebel Terbaru Intip Spesifikasi Lengkapnya

Honda CMX 500 Rebel merupakan salah satu seri terbaru yang diluncurkan oleh perusahaan Honda. Bagi pecinta moge tentunya akan menyukai motor yang satu ini. Pasalnya motor ini masuk dalam kategori moge yang klasik namun elegan.

Bahkan ada kemungkinan juga untuk memodifikasinya. Biasanya motor ini disebut dengan big bike karena memiliki ukuran yang relatif besar. Jika dibandingkan dengan motor-motor keluaran Honda lainnya.

Selain itu motor ini juga memiliki berbagai spesifikasi canggih yang belum tentu dimiliki jenis motor yang sama. Walaupun memiliki harga yang sedikit lebih mahal. Hal tersebut sebanding dengan performa yang ditunjukkan big bike yang satu ini.

Untuk mengetahui spesifikasi lengkapnya, simak ulasannya berikut ini.

[caption id="attachment_53379" align="aligncenter" width="1200"]Honda CMX 500 Rebel Terbaru Intip Spesifikasi Lengkapnya Foto: Youtube[/caption]

Spesifikasi Lengkap Honda CMX 500 Rebel

Untuk kegigihan performanya sudah dapat Anda lihat dari desain tampilan motor ini. Namun tidak hanya didukung oleh tampilannya saja. Akan tetapi juga spesifikasi-spesifikasi lainnya.

Mesin Tangguh Dan Gigih

Honda CMX 500 Rebel ini menggunakan mesin dengan kapasitas hingga 471 cc. Selain itu juga dilengkapi dengan teknologi DOHC Parallel twin yang membuat daya pacu motor ini kencang.

Walaupun memiliki mesin yang tangguh, motor honda ini tetap hemat bahan bakar. Pasalnya motor ini juga dilengkapi dengan teknologi canggih bernama PGM-FI. Sehingga lebih efektif dalam penggunaan bahan bakarnya.

Keselamatan Terjamin

Meskipun tergolong big bike Honda CMX 500 Rebel ini juga tetap aman dikendarai. Karena memiliki fitur teknologi untuk melakukan pengereman ABS. Sehingga hasil pengeremannya pun lebih smooth dan tajam.

Oleh sebab itu bisa Anda gunakan dengan kecepatan penuh sekalipun.

Desain Klasik Tapi Elegan

CMX 500 Rebel menjadi salah satu motor moge dengan desain yang klasik tapi elegan. Sehingga tetap menampilkan unsur big bikenya namun dengan modifikasi sesuai zaman.

Motor ini memiliki stang yang tinggi dengan jok yang rendah. Jok tersebut memiliki ketinggian sekitar 690 mm. Selain itu, Honda CMX 500 Rebel memiliki bobot yang lumayan berat yaitu 190 kg. Akan tetapi motor ini juga bisa dikendarai oleh orang yang memiliki tinggi badan sedang hingga pendek.

Dipublish pada 1 July 2021 | Dilihat sebanyak 478 kali | Kategori: Top Artikel

  • Tentang Marketing-Motor.com
    Marketing-Motor.com merupakan Webportal Marketing Motor di Seluruh Indonesia. Marketing-Motor.com membantu pengunjung website untuk mendapatkan informasi Produk, Spesifikasi, Harga dan Promo terbaru serta kontak Marketing Motor yang sesuai dengan lokasi tempat tinggal pengunjung.
    Marketing-Motor.com bukan merupakan Dealer Sepeda Motor, serta tidak menjual Produk Motor. Marketing-Motor.com hanya menyediakan kontak marketing, bukan merupakan website Jual Beli, tidak ada transaksi apapun yang terjadi di Website.
    Segala komunikasi dan transaksi Dilakukan langsung dengan marketing dan sepenuhnya menjadi tanggung jawab Pembeli dan Marketing.