Menu
Pilihan Motor
Beranda » E-Marketing » Iklan Lewat Website Vs Brosur, Lebih Efektif Mana?

Iklan Lewat Website Vs Brosur, Lebih Efektif Mana?

Iklan menjadi kunci dalam sebuah usaha atau penjualan. Fungsi utama dari iklan adalah memperkenalkan produk yang dijual. Seiring perkembangan teknologi dan ilmu pengetahuan, dunia iklan pun mengalami perkembangan. Zaman dahulu, pengusaha baik besar maupun kecil sangat mengandalkan brosur dan koran sebagai media iklan. Hal ini tak terlepas dari ‘kebiasaan’ orang tempoe doeloe yang mendapatkan informasi melalui koran. Sementara brosur disebar-sebar di tempat yang dianggap strategis. Selain itu, belum masifnya televisi juga membuat orang beriklan melalui radio. Meski kedua jenis iklan ini sampai kini masih ada, tetapi perkembangan internet telah membuat orang beriklan melalui website. Pertanyaanya, iklan lewat website vs brosur, lebih efektif mana?

Tanpa berbelit-belit, Marketing-Motor.com akan langsung menjawab jelas website lebih efektif daripada brosur. Hal ini karena website yang terindeks di Google atau mesin pencarian, akan lebih mendatangkan prospek. Singkat kata dapat disebut bahw iklan di website sama halnya pengiklan memberikan ruang bagi para konsumen untuk mencari produknya. Lain halnya dengan brosur yang bisa diartikan bahwa pengiklan-lah yang lebih aktif mencari orang yang membutuhkan produknya.

Apa pun produknya, beriklan lewat website lebih efektif untuk mempromosikan ‘dagangan’, termasuk menjual motor Honda. Di tengah arus globalisasi dan era digitalisasi yang kian tak terbendung seperti saat ini, iklan kendaraan bermotor pun bisa dilakukan dengan website. Anda para sales dan marketing bisa membuat sendiri situs penjualan motor Honda untuk mendatangkan para pembeli.

Jika Anda merasa hal ini terlalu ‘ruwet’, Anda malahan bisa langsung bergabung dengan Marketing-Motor.com.com yang merupakan situs bergabungnya para sales dan marketing motor Honda se-Indonesia. Anda tinggal klik pada menu pendaftaran untuk bergabung dalam komunitas sales dan marketing Honda se-Indonesia. Anda pun bisa menjaring konsumen lebih besar, di kota Anda sendiri. (y)

Dipublish pada 25 July 2020 | Dilihat sebanyak 636 kali | Kategori: E-Marketing, Top Artikel

  • Tentang Marketing-Motor.com
    Marketing-Motor.com merupakan Webportal Marketing Motor di Seluruh Indonesia. Marketing-Motor.com membantu pengunjung website untuk mendapatkan informasi Produk, Spesifikasi, Harga dan Promo terbaru serta kontak Marketing Motor yang sesuai dengan lokasi tempat tinggal pengunjung.
    Marketing-Motor.com bukan merupakan Dealer Sepeda Motor, serta tidak menjual Produk Motor. Marketing-Motor.com hanya menyediakan kontak marketing, bukan merupakan website Jual Beli, tidak ada transaksi apapun yang terjadi di Website.
    Segala komunikasi dan transaksi Dilakukan langsung dengan marketing dan sepenuhnya menjadi tanggung jawab Pembeli dan Marketing.